Jumat, 12 Oktober 2018

PUISI 6 :Mengenal Cahaya ALLAH

Mengenal Cahaya ALLAH
Karya : ufil muhtadi kilang

Bersinarlah dikalangan sanubari
Mengalir di pengaliran darah
Sampai di jantung hati
Berdebar menunjukkan kekuatan

Daging-daging tak kuasa menahan
Bulu bulu bergoyang-goyang kencang
Kuku merasakan sentuhannya
Rambut tertunduk simpuh gembira

Begitulah rasa rahasia
Menyebut namamu yang indah
Ku alunkan dengan suara lantang
Nama mu yang perkasa

Ku tarik nafas dengan pelan
Dilepaskan ke latifah qolbi
Uapan nur tersimpan itu
Kutuangkan segera dengan segera

Lalu kuterima dengan ketenangan
Sehingga terpancar ungkapan
Yang tak terbiasa aku ungkapan
Aduhai Maha Besar Engkau

Allahu nurussamati wal ardhi
cahayamu membuatku terbuai
Tersahdu dengan kemesraan
Tergemilang dengan kehambaanku

Urat nadi bergerak berdenyut
Dingin ku rasakan
Gemetar ku nikmati
Kehangatan datang pergi

Aduhai Maha Pengasih
Tariklah hati rohaniku
Tanpamu aku tak akan mengerti
Betapa agungnya Engkau

Aduhai Maha Penyayang
Aku gelap akan kehambaanku
Aku buta akan pemberianMu
Dalam alun alun kenikmatan

Yang tersedia untuk mahlukMu
Benteng benteng gelap
Yang menyebabkan aku jauh
Taburkan cahaya petirmu

Sampai terbukalah pintu cahayaMu
Tak akan mengenal cahayaMu
Bila Engkau tak sirami cahayaMu
Ku tak akan menghaki kunci makrifat padaMu 

Bila kau tak sentuhkan Nur Mu
Qul huwallohu ahad
Alloh Esa yang bersinar di suluruh Alam
Allohusshomad
mengadu padaMu Ya robbi
Karena Alloh selalu memenuhi
Semua kebutuhan hamba hambaNya.


Tidak ada komentar:

Posting Komentar

NABI YANG PENYABAR

Tidak ada seorangpun yang mampu melewati segala bentuk musibah kesusahan, malapetaka, dan krisis sebagaimana yang dialami oleh nabi nabi muh...